Jangan Simpan Benda Ini Di Mobil, Jika Gamau Mobil Kalian Kenapa-kenapa!
News / 03 Maret 2023
Kalian pernah berpikir tidak mengenai benda yang kalian anggap biasa saja namun dapat memicu sebuah insiden? Mungkin tanpa kalian sadari saat bepergian dan meninggalkan benda yang sebenarnya berbahaya jika ditinggalkan di dalam mobil sehingga bisa berakibat fatal.
Seperti yang sudah dibahas pada artikel sebelumnya, benda yang bisa memicu ledakan di mobil adalah korek api, karena korek sangat rentan dengan suhu panas dan dapat menimbulkan kebakaran. Selain korek ada benda lain yang berbahaya jika kalian tinggalkan dalam mobil, seperti:
-
Botol Minum berbahan Plastik
Pasti dari beberapa Sobat Honda yang membaca artikel ini sering menaruh botol plastik di dekat pintu mobil untuk berjaga-jaga saat ingin perjalanan jauh. Banyak dari dari kalian juga pasti belum mengetahui bahayanya botol plastik jika ditaruh dalam mobil.
Baca lainnya: Bahaya Menyimpan Korek di Mobil, Kalian Wajib Tahu!
Bahayanya botol berbahan plastik yang umum digunakan mengandung BPA dan BPA ini bisa timbul saat plastik terkena suhu panas yang tinggi. Sangat bahaya bila BPA ini bercampur dengan kandungan air minum karena dapat memicu kanker. Untuk itu sebisa mungkin kalian jangan meninggalkan botol minum berbahan plastik di mobil, apalagi meminumnya setelah botol dijemur.
-
Obat-obatan
Meletakan obat di kabin mobil rasanya bukan kebiasaan yang baik, sebab obat tidak sangat peka terhadap perubahan suhu yang signifikan. Idealnya kalian meletakan obat pada suhu ruangan saja ya!
Selain obat, lotion juga tidak disarankan disimpan di kabin mobil. Karena bisa menurunkan tingkat efektif dari kandungannya.
-
Perangkat Elektronik
Kebiasaan meninggalkan perangkat elektronik di mobil juga ternyata bisa menimbulkan bahaya. Komponen seperti laptop, powerbank, GPS maupun HP jangan sampai ditinggal dalam kabin pada waktu yang lama. Sebenarnya ada 2 bahaya yang dapat timbul jika kalian meninggalkan benda-benda ini, yaitu bisa terjadi ledakan dan juga bisa memicu kejahatan kriminal.
Ada dua jenis bahaya yang akan mengintai, pertama bahaya kejahatan kriminal dan kedua bahaya potensi ledakan. Karena pada dasarnya perangkat elektronik menggunakan baterai sebagai sumber energi. Sehingga pada suhu yang cenderung tinggi bisa terjadi kebakaran di mobil.
Baca lainnya: Tabrak Lari Terjadi? Begini Hukuma dan Aturannya!
-
Minuman Bersoda
Ternyata minuman yang mengandung soda bisa berdampak ledakan lho, apalagi jika soda tersebut ada di tempat yang cenderung panas, efeknya bisa mirip dengan korek api ketika ditinggal dalam kabin. Jadi Jangan tinggalkan minuman yang mengandung soda ya!
-
Aerosol Spray
Benda selanjutnya yang berbahaya jika kalian diamkan di kabin adalah kaleng aerosol, sebab kaleng spay memiliki tekanan dan cukup sensitif dengan suhu yang panas. Kaleng aerosol seperti deodorant, hairspray, parfum dan sanitizer memiliki tekanan tinggi sehingga mudah mengembang dan meledak.
Jadi untuk Sobat Honda sekalian, tetap perhatikan barang bawaan kalian saat berpergian ya, jangan meninggalkan barang-barang yang dapat memicu kerugian mobil kalian.
Berikut informasi mengenai benda-benda yang berbahaya jika kalian diamkan di kabin mobil! Dapatkan banyak penawaran dan download brochure untuk melihat-lihat produk mobil Honda. Simak terus berita-berita terupdate dari Honda Outside Java di hondaoutsidejava.co.id supaya kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar Honda!