Ask
Me


Test
Drive


Find


Brochure

Click
Me

Back
to Top

Fakta Honda Brio Jadi Mobil Idaman Para Milenial

  News /   06 November 2020

Kenapa Honda Brio sering dianggap sebagai mobil idaman kaum milenial? Istilah milenial Milenial merujuk pada generasi yang dilahirkan antara tahun 1980-an hingga 2000-an. Jadi, kalau dihitung, kira-kira saat ini mereka sedang berusia 20 hingga pertengahan 30 tahun. Apakah Anda termasuk generasi itu?

Bagaimanapun juga, generasi milenial punya karakteristik yang berbeda dan bahkan bertolak belakang dari angkatan sebelumnya. Kaum milenial cenderung akrab dengan kecanggihan teknologi, dan punya pandangan hidup lebih liberal dan dinamis. Generasi ini pun kadang dianggap menyukai hal-hal simpel tetapi tetap trendy. Nah menjawab kebutuhan generasi milenial, Honda Brio lahir dan siap menyuguhi penggunanya dengan fitur modis, fungsional dan modern. Lebih lengkapnya, yuk simak alasan Honda Brio pas jadi incaran kaum milenial!

 

Ramah Lingkungan dan Hemat Bahan Bakar

Isu lingkungan hidup cenderung tidak asing bagi sebagian besar kaum milenial. Gagasan-gagasan besar untuk menyelamatkan bumi sering kali dipraktikkan hanya dengan cara-cara praktis dan sederhana dalam gaya hidup termasuk cara berkendara. Maka, wajar jika Honda Brio cukup akrab bagi generasi milenial yang peduli dengan isu-isu lingkungan hidup. Kendaraan ini disempurnakan oleh teknologi PGM-Fi yang terbukti mampu menghemat penggunaan bahan bakar.

Untuk setiap liter pemakaian bahan bakar dapat dipacu 20 kilometer. Honda Brio juga diakui sebagai salah satu kendaraan dengan tingkat emisi yang ramah lingkungan. Sebuah pilihan yang dirasa sangat oke bagi kaum milenial demi mewujudkan idealismenya terkait persoalan lingkungan dan masa depan bumi.

Pelopor LCGC

Masih soal mesin, Honda Brio dikenal sebagai pelopor Low Cost Green Car alias LCGC. LCGC merupakan Low Cost Green Car yang memang mengandalkan sisi kecanggihan teknologi berbasis ramah lingkungan. Karena itulah saat diperkenalkan ke publik, kendaraan ini sukses menjangkau kaum muda yang menginginkan konsep ideal berkendara tanpa menimbulkan dampak negatif bagi lingkungan dan masa depan bumi.

Karakter unggul Brio lainnya adalah efisien menggunakan bahan bakar. Mengandalkan mesin 1.2L i-VTEC 4 silinder dan sistem transmisi CVT (Continuously Variable Transmission), Brio menawarkan akselerasi yang halus, kuat dan mampu memaksimalkan efisiensi penggunaan bahan bakar. Rangkaian inilah yang memampukan Brio mengonsumsi lebih sedikit bahan bakar, dengan pengalaman berkendara “G-Design Shift” yang super nyaman dan presisi hasil pergantian gigi yang halus. 

Lewat Brio, Honda berpartisipasi mengurangi jumlah emisi dengan mengkombinasikan exhaust manifold dengan kepala silinder. Catalytic converter pun ditempatkan langsung di bawah exhaust manifold untuk memaksimalkan pendinginan di ruang pembakaran.

Baca Juga: Ingin Servis Dan Bersihkan Ruang Mesin Mobil? Ini Tips Dari Bengkel Resmi Honda

 

Handling dan Akselerasi Stabil

Bukan hanya kinerja mesin, performa jagoan satu ini juga tidak jarang diunggulkan. Salah satunya, Handling stabil yang membuat Brio mudah dikemudikan siapa saja. Sangat cocok bagi kaum milenial yang memiliki gaya hidup praktis dan efisien. Kendaraan ini tidak akan mudah loss selama dikemudikan, dan terbukti menjadi salah satu pilihan terbaik untuk melaju baik di jalur dalam kota hingga lintas wilayah.

Pilihan yang tidak salah bagi yang menginginkan konsep berkendara yang efektif dan efisien. Sistem kemudi paling nyaman dan tidak akan pernah membebani pengemudinya.

Bukan cuma perihal tampilan modis, Brio juga dikemas dengan performa kokoh serta struktur bodi yang ringan dan tahan banting. Di antaranya, mengandalkan perpanjangan jarak sumbu roda sebesar 60 mm dan ruang bagasi sebesar 90 mm. Lewat produk satu ini, Honda memaksimalkan stabilitas dan kenyamanan berkendara. Tidak heran, Brio dikenal sebagai aerodinamika terbaik di kelasnya.

Fitur Safety jadi Nomor Satu

Belum cukup dengan look trendy, Brio difasilitasi fitur keselamatan ekstra. Dengan teknologi G-CON, Compatibility Engineering (ACE) pada bodi mobil, Anti-lock Braking System (ABS) dengan Electronic Brake Distribution (EBD), Honda memaksimalkan keselamatan penggunanya lewat jagoan satu ini. Tidak ketinggalan, i-SRS Airbag System pada kursi penumpang pun dirancang untuk mengantisipasi risiko cedera jika terjadi kecelakaan.

 

Baca Juga: Fakta Menarik Honda HR-V, Andalan Generasi Produktif

 

Fitur Hiburan, Cocok untuk Anak Muda

Salah satu alasan populer kenapa banyak anak muda yang menyukai kendaraan ini. Fitur-fitur hiburan terkini disematkan dalam panel dashboard, memudahkan mengakses beragam pilihan mulai dari radio hingga USB player. Hal ini sudah tampak sedari dulu bahwa Honda Brio memang sengaja menyasar pada pangsa pasar anak muda melalui fitur-fitur hiburannya.

Gaya khas anak muda yang identik pada kendaraan ini telah membuat banyak orang kepincut. Kenyamanan berkendara jadi benar-benar dapat dinikmati sepanjang perjalanan. Oleh karena itu, tidaklah aneh jika angka penjualan kendaraan ini didominasi oleh kaum muda.