Begini Cara Cari SPBU Terdekat Pakai Google Maps dan Waze
News / 12 November 2025
Jalan-jalan lancar tanpa khawatir kehabisan bensin? Sekarang kamu bisa dengan mudah menemukan SPBU terdekat langsung dari HP hanya dengan bantuan aplikasi Google Maps dan Waze. Cukup beberapa langkah sederhana, dan kamu bisa lanjut berkendara tanpa panik karena bahan bakar hampir habis.
Kenapa Penting Tahu Lokasi SPBU Terdekat Lewat Google Maps?
Fitur di google Maps dapat menampilkan rekomendasi SPBU terdekat secara real time beserta petunjuk arah, estimasi waktu tempuh, dan bahkan informasi harga bahan bakar di beberapa lokasi. Berikut langkah-langkahnya :
- Pastikan aplikasi Google Maps sudah terpasang di ponselmu
- Aktifkan GPS agar Maps bisa mendeteksi lokasimu secara akurat
- Buka aplikasi Google Maps, lalu geser menu pilihan di bawah kolom pencarian
- Pilih ikon “Gas” atau ketik “SPBU Terdekat”
- Google maps akan langsung menampilkan daftar SPBU di sekitar kamu lengkap dengan jarak dan arah.
Cara Temukan SPBU Terdekat Lewat Waze
Selain Google Maps, aplikasi Waze jiga memiliki fitur serupa. Waze bahkan bisa menampilkan SPBU berdasarkan merek seperti Pertamina, Shell, atau BP, serta rute tercepat sesuai kondisi lalu lintas. Berikut caranya :
- Pastikan GPS sudah aktif dan Waze memiliki izin akses lokasi
- Buka Aplikasi Waze, lalu ketuk kolom pencarian
- Pilih menu “gas station” atau ikon bergambar pom bensin
- Waze akan menampilkan daftar SPBU terdekat dari posisimu
- Pilih lokasi yang diinginkan, lalu tekan “go” untuk memulai navigasi
Tips dari Honda :
- Isi bahan bakar sebelum indikator menyala merah. Ini membantu menjaga tekanan pompa bensin tetap stabil
- Jika bepergian jauh, rencanakan rute dan titik pengisian BBM terlebih dahulu.
- Gunakan bahan bakar sesuai rekomendasi pabrikan Honda agar performa mesin tetap optimal
Mencari SPBU terdekat kini semudah membuka aplikasi di ponselmu. Dengan Google Maps dan Waze, kamu bisa berkendara lebih tenang tanpa khawatir kehabisan bensin di jalan.
