Ask
Me


Test
Drive


Find


Brochure

Click
Me

Back
to Top

Galau BBM Naik Terus? Ini Tips Supaya Mobilmu Lebih Irit Bensin

  News /   23 November 2022

BBM merupakan salah satu energi yang masing digunakan oleh masyarakat di Indonesia, sebagian masyarakat di Indonesia melakukan mobilitas menggunakan kendaraan pribadinya. Sehingga permintaan BBM di Indonesia juga sangat tinggi. 

 

Hampir sebulan lalu harga BBM di Indonesia naik, hal tersebut berdampak pada ekonomi masyarakat. Untuk itu, pentingnya para pemilik mobil untuk mencari cara supaya dompet tidak membengkak saat isi bensin.

 

Perlunya mengoptimalkan pengeluaran tetapi juga bisa tetap melakukan aktivitas sehari-hari dengan normal. Inilah beberapa tips supaya kamu tetap irit bensin meski harganya sedang naik!

 

  1. Melakukan Service Berkala

Melakukan service mobil dengan cara tune-up, karena saat kalian melakukan tune-up kotoran yang ada pada oli dan busi hilang, hal tersebut dapat melancarkan perputaran mesin sehingga dapat memaksimalkan komponen kerja mobil.

 

  1. Menggunakan Suhu AC dengan Wajar

Melakukan perjalanan disaat siang hari memang membuat suhu didalam semakin tinggi dan membuat tidak nyaman. Dan disaat itu pula banyak pengendara menaikan suhunya secara maksimal. Hal tersebut memang akan membuat suhu di dalam mobil menjadi lebih sejuk, namun penggunaan bahan bakar juga semakin banyak.

 

  1. Jangan Membawa Banyak Barang

Membawa banyak barang didalam mobil akan membuat mobil akan terasa berat, hal tersebut membuat mobil menjadi lebih sulit berakselerasi. Untuk itu, kalian perlu mengurangi barang bawaan yang tidak diperlukan sehingga mobil tidak terhambat saat sedang melaju.

 

Berikut beberapa ulasan mengenai cara supaya mobil kalian lebih irit bensin. Simak terus berita-berita terupdate dari Honda Outside Java di hondaoutsidejava.co.id supaya kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar Honda!