Ask
Me


Test
Drive


Find


Brochure

Click
Me

Back
to Top

Suara Knalpot Mobil Kalian Berubah? Ini Kemungkinan Masalahnya!

  News /   07 Maret 2023

Biasanya suara knalpot mobil yang berubah bisa memberikan tanda bahwa terjadi kerusakan atau masalah. Karena letak dan bahan yang digunakannya dapat menjadikan knalpot ini lebih mudah mengalami korosi. Korosi yang terjadi disebabkan karena knalpot sering terkena cipratan air, jarang dibersihkan saat musim hujan atau jika pemilik mobil tinggal didaerah pesisir laut. Korosi yang terjadi juga akan juga akan dibarengi dengan tidak maksimalnya kinerja mesin.

resize web-06

Baca juga: Kekurangan Angin Bisa Menyebabkan Velg Rusak? Cek Faktanya!

 

Untuk itu adapun beberapa penyebab knalpot mobil mengalami perubahan:

 

  • Suara Knalpot Mobil Bocor

 

Kebocoran pada knalpot dapat terjadi karena adanya keretakan dan perubahan bentuk pada exhaust manifold. Kerusakan yang terjadi karena adanya getaran atau benturan saat mobil melewati jalan yang berlubang. Selain itu, akan muncul suara seperti cucuran air pada keran dan akan timbul suara seperti gemuruh saat menghidupkan mesin mobil. Tanda lainnya terjadi kebocoran pada knalpot adalah munculnya bintik-bintik hitam pada permukaan manifold karena ada buangan gas yang keluar.

 

  • Terjadi Sumbatan di Konverter katalitik

 

Mobil yang tidak dirawat akan menghasilkan residu oli mesin atau karbon, sehingga akan terjadi sumbatan pada konverter katalitik. Jika terjadi sumbatan seperti ini, jangan dibiarkan begitu saja karena akan berefek pada penurunan performa mesin mobil kalian.

 

  • Kebocoran Akibat Gasket Sambungan Pipa pada Knalpot 

 

Gasket merupakan dua sambungan yang ada pada pipa knalpot, sehingga jika terjadi kerusakan maka suara knalpot yang dihasilkan jadi lebih keras, selain itu juga akan keluar bubuk residu yang berwarna hitam. Dan jika kalian perhatikan dengan lebih detail, residu berwarna hitam ini yang biasa menempel pada sisi sambungan pipa knalpot. 

 

Baca juga: Sambut Ramadhan Bersama Honda

 

 

  • Terjadi Kerusakan pada Sensor Oksigen

 

Sensor oksigen sendiri berfungsi untuk mengukur kadar oksigen yang ada di dalam gas buang dan juga untuk memberikan informasi kepada sistem pada komputer mobil sehingga dapat mengatur kadar campuran bahan bakar. Sensor oksigen yang bermasalah juga bisa terdeteksi dengan menyalanya lampu indikator check engine, selain itu juga bisa terdeteksi saat memeriksa ECU. 

Bagi kalian yang ingin melakukan perawatan mobil kesayangan bisa lakukan pengecekan berkala dengan datang langsung ke bengkel resmi Honda terdekat atau kalian bisa booking online melalui aplikasi Honda E-Care untuk melakukan perawatan terhadap mobil kesayangan kalian.

Berikut informasi mengenai penyebab suara knalpot mobil berubah. Dapatkan banyak penawaran dan download brochure untuk melihat-lihat produk mobil Honda. Simak terus berita-berita terupdate dari Honda Outside Java di hondaoutsidejava.co.id supaya kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar Honda!