Mitos VS Fakta Seputar Otomotif
News / 29 November 2022
Beberapa dari kalian pasti sering mengalami berbagai kejadian aneh yang terjadi saat sedang mengendarai kendaraan, bisa tiba-tiba mobil kalian mogok di jalan, tiba-tiba terserempet oleh kendaraan lain atau banyak kejadian lain yang bisa merugikan kalian. Namun dengan seiring perkembangan zaman dan teknologi sudah banyak dari masyarakat berfikir secara logis.
Untuk mencegah hal-hal yang bisa merugikan kalian saat berkendara, kalian perlu memastikan kendaraan supaya bisa sampai di tujuan dengan selamat. Inilah beberapa mitos dan fakta yang berkembang di Indonesia.
- Menggoyangkan mobil saat mengisi bensin
Banyak orang melakukan hal ini tujuannya supaya bensin bisa masuk dengan sempurna sampai pada celah-celah tangki. Hal seperti ini sebenarnya tidak perlu dilakukan, karena posisi tangka bensin sudah lebih rendah daripada corongnya dan BBM berbentuk cairan yang akan mengalir ke tempat yang lebih rendah.
- Mengklakson saat mau masuk terowongan
Mengklakson saat memasuki terowongan merupakan cara untuk “permisi” terhadap makhluk penunggu di tempat tersebut, hal ini merupakan mitos yang sudah ada sejak dulu. Namun di zaman yang sudah modern ini tidak jarang dari masyarakat sudah tidak percaya dengan hal tersebut, karena tidak berguna apa-apa.
- Mobil cepat rusak jika jarang dipanaskan
Mobil yang jarang digunakan, namun tidak dipanaskan maka akan menyebabkan komponen penggeraknya mengalami kerusakan, seperti aki yang akan soak dan rem yang cepat lengket. Untuk itu perlu dipanaskan supaya srikulasi oli dapat bekerja melumasi mesin mobil.
- AC mobil tidak boleh menyala saat kondisi mobil mati
Ketika mobil sedang mati namun posisi AC sedang menyala maka disaat kita ingin menyalakan mobil akan membutuhkan tenaga yang besar untuk menghidupkan mobil, untuk itu kompresor butuh tenaga yang lebih. Jika hal ini terjadi terus menerus maka akan merusak AC.
Untuk menjaga terus kesehatan mobil kalian perlu melakukan perawatan dengan service berkala di dealer terpecaya. Namun sekarang ini kalian tidak perlu ribet-ribet pergi ke dealer untuk booking service dan menunggu lama, kalian hanya perlu mendownload aplikasi Honda e-care, kemudian pencet halaman booking untuk melakukan service.
Inilah beberapa mitos dan fakta yang sering terjadi di Indonesia. Simak terus berita-berita terupdate dari Honda Outside Java di www.hondaoutsidejava.co.id supaya kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar Honda!